Pengalaman Mistis Calvin Jeremy Saat Syuting KKN di Desa Penari
TABLOIDBINTANG.COM - Mendekati tanggal penayangannya di tanggal 30 April 2022 mendatang, Antusiasme publik terhadap film KKN DI DESA PENARI semakin besar. Memang kehadiran film ini sudah dinanti-nantikan oleh penggemarnya sejak dua tahun lalu. Pasalnya, penayangan film ini mengalami pendundaan hingga dua kali.
Calvin Jeremy sebagai salah satu pemeran di film KKN DI DESA PENARI juga tak bisa menyembunyikan antusiasmenya. "2 Tahun nunggu pastinya udah banyak yang dilaluin ya. Bahkan mulai dari pertanyaan, 'Kapan tayang?', diundur sampai nggak tau kapan. Terus waktu itu sempet mau rilis, terus diundur lagi gitu. Jadi kalau ditanya excited atau nggak, rasanya pasti lebih excited banget ya," ungkap Calvin.
Calvin yang memerankan tokoh Anton, menceritakan sedikit pengalamannya membintangi kisah mistis yang diangkat dari kejadian nyata di sebuah desa misterius.. Percaya nggak percaya, yang namanya kuasa-kuasa lain di antara yang terlihat itu memang ada.
"Hal mistis pastinya ada sih. Syuting ini kan juga di hutan ya, jadi bukan suatu hal yang tabu kalau misal ngerasa ada yang ngelihatin. Ada aja hambatannya, kayak tiba-tiba hujan, ada sling yang tiba-tiba jatoh. Kesannya itu jadi 'ramai'. Tapi kita kan juga harus sadar sebagai aktor, bahwa kita main film di tempat begitu, horor, pasti hal-hal seperti itu dihadapi aja," kenang Calvin.
Pada salah satu kesempatan, Calvin juga sempat menceritakan pengalaman rekan syutingnya, Adinda Thomas yang berperan sebagai Widya. Menurutnya, ada satu momen yang cukup menegangkan dan mengejutkan terjadi pada saat proses syuting.
"Terus ada juga Adinda Thomas, pemeran Widya pas di salah satu lokasi, di air terjun gitu, dia sempat pingsan. Dia merasa ada yang merasuki dia, bangun-bangun dia bingung lagi di mana, sama siapa. Itu risiko yang harus kita tanggung. Tapi kita emang sudah diberi pre-caution, artinya ya udah lu yang penting gak aneh-aneh, coba jaga sikap aja lah. Tapi itu pun pasti masih ada yang aneh-aneh. Itu one of the risk lah," jelas Calvin.